Yenny Wahid Resmikan Griya Gus Dur, Apa itu?

Yenny Wahid Resmikan Griya Gus Dur, Apa itu?

Blogger Matoh - Jakarta - Sebagai salah satu putri Abdurrahman Wahid, Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid alias Yenny Wahid bertekad meneruskan perjuangan bapaknya. Dalam pesan WhatsApp yang disampaikannya pada Selasa, 26 Januari 2016, Yenny mengatakan, "Semua putri-putri Gus Dur bersyukur memiliki aneka wadah demi melanjutkan perjuangan Bapak. Dan pada Minggu (24 Januari 2016), resmi berdiri Rumah Pergerakan Griya Gus Dur, yang harapannya dapat meneruskan perjuangan Gus Dur. Walau sudah ada dengan wadah yang berbeda-beda, tapi tetap sinergi. Melalui Rumah Pergerakan Griya Gus Dur (RPGGD) ini, kami berharap bisa lebih serius dan konsisten melanjutkan perjuangan Bapak."

Menurut Yenny, sebelumnya, wadah perjuangan Gus Dur sudah ada dan dikerjakan kakak, adik, dan ibunya. "Cuma tempatnya beda-beda. Nah, pada Minggu lalu, disatukan, karena tantangan bangsa ke depan lebih besar. Kami berharap kehadiran Griya Gus Dur bisa memperkokoh bangsa," ujar Yenny.
Wanita kelahiran Jombang, 29 Oktober 1974, ini menjelaskan, memang tak bisa wadah yang beraneka itu berjuang sendiri-sendiri, jadi perlu diusung bersama dan secara sinergi. “Intinya, di RPGGD, lembaga yang sudah ada semuanya gabung ke sini,” katanya.

Dia sangat berharap RPGGD secara visi dan misi dapat lebih terkonsolidasi, bersinergi, terfokus, dan membuka ruang di masyarakat yang ingin lebih dekat dengan ide-ide Gus Dur atau masyarakat yang ingin berpartisipasi meneruskan perjuangan Gus Dur.

Menurut istri Dhorir Farisi ini, Griya Gus Dur sangat terbuka lebar untuk mereka yang ingin berpartisipasi meneruskan perjuangan Gus Dur. "Jadi di sini bisa menjadi tempat rujukan. Silakan, masyarakat dan berbagai lapisan ke sini," ucapnya.

Yenny sangat mengharapkan Griya Gus Dur akan terbuka melakukan kerja sama dengan lembaga lain. Bahkan, menurut dia, tidak tertutup kemungkinan melakukan kerja sama dengan kelompok masyarakat dunia. 

Ibu tiga putri yang juga aktif di Wahid Foundation tersebut menuturkan di tempatnya sudah memiliki koperasi cinta damai. "Kami juga memberikan pemahaman tentang harga diri, rasa bangga dengan identitas kebangsaan yang kuat, dan masih banyak lagi yang bisa dikerjakan di Griya Gus Dur ini," ujarnya.

0 Response to "Yenny Wahid Resmikan Griya Gus Dur, Apa itu?"